Liputan6.com, Jakarta Inara Rusli tidak mengetahui soal rencana dokter kecantikan Richard Lee menjadi mualaf. Meski hubungannya dengan dokter kecantikan itu cukup baik, Inara tak pernah mendengar curhatan Richard yang tertarik untuk memeluk agama Islam.
Sebagai perempuan Muslimah, Inara Rusli memang berusaha membatasi diri berbincang dengan lawan jenis yang bukan muhrim. Terlebih perbicangan itu hanya dilakukan berdua saja.
"Nggak sih kalau curhat apa ya, enggak terima sesi curhat apalagi dari lawan jenis," kata Inara Rusli di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (8/3/2205).
Setelah Richard Lee mualaf, Inara mengaku mendengar langsung dari yang bersangkutan terkait keputusan tersebut. Bahkan Ustaz Derry Sulaiman juga sempat menceritakannya, meski kala...