Liputan6.com, Jakarta Komika Kiky Saputri baru saja melahirkan anak pertama pada 20 Februari 2025. Di tengah kesibukannya sebagai ibu dalam mengurus sang buah hati, kini Kiky sudah kembali beraktivitas di luar rumah.
Kiky Saputri tampak menghadiri sebuah acara kajian Breastfeeding Fest 2025. Alih-alih bekerja, ia justru menganggap kehadirannya ini untuk menambah ilmu, karena membahas tentang peran seorang ibu.
"Di sini aku bukan kerja tapi mencari ilmu, karena ini kan deket dari rumah terus pas diajak kajian soal ibu aku merasa butuh banget," ungkap Kiky Saputri di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (8/3/2025).
"Sejak fase hamil sampai melahirkan aku merasa banyak hal yang perlu aku pelajarin, apalagi di bulan Ramadan ini kan pas banget, dapat ilmu juga aku datang," sambung Kiky Saputri.
Sem...