TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB 2025 Eduart Wolok mengatakan sekitar 1,4 juta calon peserta sudah mendaftar akun SNPMB tahun ini. Akun tersebut sebagai syarat untuk mengukuti UTBK SNBT 2025 yang pendaftarannya dimulai besok, Selasa, 11 Maret 2025.
Karena itu, Eduart menekankan agar peserta memanfaatkan waktu pendaftaran sebaik mungkin. Ia mengingatkan agar tidak menunda hingga mendekati batas akhir pendaftaran. "Saat ini yang memiliki akun di SNPMB itu berjumlah 1,4 juta sekian. Dan ini masih kami buka kesempatan untuk registrasi akun hingga 27 Maret," kata dia dalam Sosialisasi Daring: Mekanisme Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 pada Senin, 10 Maret 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, Read Entire Article