Liputan6.com, Jakarta- Lini depan menjadi perhatian serius manajer baru Manchester United Ruben Amorim. MU sempat kesulitan bikin gol pada era Erik ten Hag di awal musim 2024/2025. Penyerang yang dimiliki mandul.
Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee kesulitan bikin gol. Sejak Amorim datang, performa dua striker MU membaik. Zirkzee dan Hojlund sama-sama sudah berhasil membukukan dua gol untuk Setan Merah.
Namun demikian Amorim masih ingin mendatangkan penyerang baru ketika bursa transfer pemain dibuka lagi Januari 2025. Mantan anak asuh Amorim di Sporting CP, Viktor Gyokeres, jadi burutan utama oleh MU.
Pemain asal Swedia itu menarik minat MU dan klub besar lainnya usai tampil cemerlang musim ini di Sporting. Gyokeres membuat 25 gol dari 21 laga resmi yang dijalani Sporting musim ini.
Cukup berat u...